Senin, 24 Desember 2007

Menyambut hari natal, persiapan terima raport dan persiapan PORKAB nih.. sibuk.. sibuk.. sibuk...
Jadi blognya gak keurus :)
Baru aja ikut Lomba Cheerleaders dan Lomba Model Vario di semarang tp gak menang (kejutan !!! baru kali ini ikut gak lolos) Yach, gpp biar gak menang tp ttp semangat... seperti motto anak2 cheer "Biar Pinter asal Semangat" :)
Sekarang anak2 cheer dan pasukan lainnya lg mengikuti Gladi kotor pembukaan PORKAB di Stadion Kendal yang baru, cuma latihan 2 kali, semoga dapat tampil dengan maksimal...
Selamat Natal bagi yang merayakannya...

Senin, 03 Desember 2007

Depdiknas targetkan 10 ribu sekolah terkoneksi Jejaring Pendidikan Nasional (Jardiknas), dengan harapan akan mendapat kemudahan akses informasi pendidikan dan lain sebagainya.

Kepala Biro Perencanaan dan Kerjasama Luar Negeri Depdiknas Dr.Ir. Gatot Hari Priowiryanto, dalam Forum Nasional Jardiknas di Dome Universitas Muhammadiyah Malang mengatakan, dengan dicanangkannya Jardiknas setahun yang lalu, maka Jardiknas sudah menghimpun 940 titik yang menjadi simpul Jardiknas seluruh Kota dan Kabupaten se- Indonesia

Ditambahkan, bahwa target tersebut di atas akan terpenuhi, karena masing-masing Simpul Jardiknas merekrut kembali ratusan sekolah anggota Simpul. Sekolah yang tergabung tidak saja memperoleh kemudahan mengakses informasi terbaru di bidang pendidikan, tapi juga dapat berhubungan langsung dengan Depdiknas dan sekolah juga dapat melaksanakan sistem Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) serta menyediakan data siswa dan guru secara online.

Sementara itu, Vice President Busssiness and Development PT Telkom Syaelendra menjelaskan untuk memenuhi kebutuhan Jardiknas secara nasional, pihaknya menyediakan backbone berkekuatan cukup besar, 200 mega bytes per second (MBpS) dan berpusat di Jakarta.

Sedangkan Rektor UMM Drs. Muhadjir Effendy M.AP sangat bersyukur UMM kembali dipercaya menjadi tuan rumah perhelatan yang berskala nasional, yaitu pelaksanaan Fornas Jardiknas Pertama Tahun 2007 ini. Kepercayaan ini tak lepas dari sukses UMM sebelumnya, yang telah menggelar even berskala nasional lainnya. (IT CREW)

http://www.pemkot-malang.go.id/berita/agenda.php?misc=search&subaction=showfull&id=1196313921&archive=&cnshow=news&start_from=&

Mudah-mudahan apa yang direncanakan dapat dilaksanakan dengan baik. Dan semoga program jardiknas dengan mengadakan Beasiswa D3 untuk teknisi Jardiknas nantinya dapat menghasilkan teknisi jardiknas yang dapat dipertanggung jawabkan. Diharapkan Teknisi dapat membantu sekolah untuk memperlancar program yang dicanangkan oleh Jardiknas. Karena tidak semua sekolah memiliki guru komputer yang kompeten (tdk disekolah kami lho !!!) sehingga jika Teknisi dari Jardiknas sama "kosong"nya maka apa yang direncanakan tersebut akan menjadi kosong pula.

Juga semoga sukses untuk Conference International Climate Change (CICH) di Bali. Semoga apa yang diperjuangkan rakyat Indonesia dalam menjaga hutan dihargai oleh pihak luar dengan turut serta menanam pohon dihutan mereka yang pasti juga hampir sama dengan di Indonesia (gundul juga tuh...) dan kurangi pabrik yang mengeluarkan emisi CO2 dan CO yang menyebabkan pemanasan global tersebut. Gunakan bahan bakar yang ramah lingkungan, sebab jika terus terjadi seperti sekarang ini maka 10 planet bumi lagi pun tidak akan bertahan lama (kata penelitian sih...).

Selamatkan bumi selamatkan anak cucu kita.....

Minggu, 02 Desember 2007

Minggu telah tiba...

Hari minggu nih...
persiapan Ulangan Akhir Semester I sdh hampir selesai tinggal menggandakan soal saja..
hari yang mulai sibuk dengan memasukkan soal ke tempatnya nih ( orang2 TU :)
Guru2 yg blm mengumpulkan soal dah pada dikejar distributor soal nih.... (tuh pada lari2 dihalaman...)
Btw UAS I akan dilaksankan pada HAri Senin tanggal 10 Des 2007. Jadi materi yg blm selese pada dikebut semua, guru yg ngomong gak pake rem semua... untung gak ada lampu merah tuh.
ada juga yang untuk mengejar ketinggalan dengan memberikan jam tambahan setelah plg sekolah... duh baiknya bapak ibu guru... jasamu akan selalu hidup..... (huuu..fals....)
Dah dulu ah......